logo
thumb

Benchmarking Prodi D3 Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Politeknik Baubau di STIKES Panakkukang Makassar

Program Studi D3 Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Jurusan Kesehatan Politeknik Baubau melaksanakan kegiatan Benchmarking di Kampus STIKES Panakkukang Makassar pada Rabu, 20 Agustus 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya penguatan mutu akademik dan peningkatan kapasitas tata kelola program studi dalam menghadapi dinamika perkembangan pendidikan vokasi di bidang rekam medis dan informasi kesehatan.

 

Rombongan Politeknik Baubau dipimpin langsung oleh Kaprodi D3 Rekam Medis dan Informasi Kesehatan, Ibu Niska Salsiani Sinta, S.KM., M.Kes, dan beberapa Dosen Tetap. Kehadiran mereka disambut hangat oleh jajaran civitas akademika STIKES Panakkukang Makassar.

 

Kegiatan benchmarking ini diterima langsung oleh Kaprodi D3 Rekam Medis dan Informasi Kesehatan STIKES Panakkukang, sekaligus Ketua Koordinator Wilayah IX APTIRMIKI, Dr. Muhammad Thabran Talib, S.KM., MARS, yang juga bertindak sebagai narasumber utama dalam kegiatan tersebut. Turut hadir pula Kepala Lembaga Penjaminan Mutu STIKES Panakkukang, Bapak Syamsuddin, A.Md.Pk., S.KM., M.Kes.

 

Dalam sambutannya, Dr. Muhammad Thabran Talib, S.KM., MARS menyampaikan apresiasi atas inisiatif Politeknik Baubau dalam menjalin kolaborasi antarperguruan tinggi, khususnya di bidang rekam medis. Ia menekankan pentingnya benchmarking sebagai sarana untuk saling belajar, berbagi praktik baik (best practices), serta memperkuat jejaring antarprogram studi di bawah naungan APTIRMIKI.

 

Sementara itu, Kaprodi D3 Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Politeknik Baubau, Ibu Niska Salsiani Sinta, S.KM., M.Kes menyampaikan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah untuk memperoleh gambaran komprehensif mengenai implementasi kurikulum, sistem penjaminan mutu, serta strategi pengembangan SDM di STIKES Panakkukang yang dapat diadaptasi dalam pengelolaan program studi di Politeknik Baubau.

 

Selama kegiatan berlangsung, kedua belah pihak terlibat dalam diskusi interaktif mengenai penyelenggaraan pendidikan vokasi bidang rekam medis, pemanfaatan teknologi informasi dalam pengelolaan data kesehatan, serta peluang kolaborasi penelitian dan pengabdian masyarakat. Pertukaran gagasan ini diharapkan mampu memperkuat kualitas akademik dan profesionalisme lulusan di masing-masing institusi.

 

Melalui kegiatan benchmarking ini, Politeknik Baubau menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan mutu pendidikan, memperluas jejaring kemitraan, dan menyiapkan lulusan yang unggul, adaptif, serta siap bersaing di dunia kerja. Kegiatan diakhiri dengan penyerahan cendera mata dan sesi foto bersama sebagai simbol persahabatan dan kolaborasi berkelanjutan antara kedua institusi pendidikan kesehatan tersebut.